ASUHAN KEPERAWATAN MEDIKAL BEDAH DENGAN GANGGUAN INTEGRITAS KULIT PADA PASIEN MORBUS HANSEN DI RSU DR. SYARIFAH AMBAMI RATO EBU BANGKALAN
Date
2022-08-31Author
Aristiani, Faizzah Dwi
Pratiwi, Rizky Meuthia
Achwandi, Mochammad
Metadata
Show full item recordAbstract
Kusta (Morbus hansen) merupakan suatu penyakit infeksi kronik yang disebabkan oleh bakteri Mycobacterium Leprae yang pertama kali menyerang syaraf tepi, selanjutnya dapat menyerang kulit, dan jaringan tubuh lainnya kecuali susunansaraf pusat. Angka kejadian kusta di Jawa Timur menemukan 2.668 penderita kusta sepanjang tahun 2019, kabupaten sumenep, madura menjadi daerah tertinggi dengan penderita kusta di jatim yakni 327 orang. Untuk daerah bangkalan madura penderita kusta sebanyak 147 orang. penyakit kusta terkait dengan lesi pada kulit dan kecacatan fisik. Studi kasus ini bertujuan untuk melaksanakan asuhan keperaatan dengan morbus Hansen di RSUD Syarifah Ambami Rato Ebu Bangkalan. yang meliputi pengkajian, analisa data, penentuan diagnosa, intervensi, implementasi, dan evaluasi keperawatan yang dilakukan tanggal 16-18 November 2021. Data penelitian diambil dengan teknik wawancara dan observasi pemeriksaan fisik. Hasil penelitian setelah implementasi pemberian minyak zaitun pada kulit yang kering menunjukkan kondisi integritas kulit meningkat, hidrasi kulit meningkat, kerusakan jaringan menurun, kerusakan lapisan kulit menurun, kemerahan menurun. Klien dan keluarga menunjukan pemahaman dalam proses perbaikan kulit dan mncegah terjadinya kekambuhan.