dc.description.abstract | Pelayanan prima dalam bahasa inggris keseharian tidak disebut sebagai premium service, tetapi disebut dengan excellent service (pelayanan yang unggul, baik sekali) atau service excellent (keunggulan pelayanan, pelayanan dengan mutu yang baik sekali). Tujuannya Untuk mendiskripsikan pelayanan prima (service excellence) perawat dalam meningtingkatkan kepuasan pasien diruang teratai. Metode penelitian deskriptif dengan pendekatan kuantitatif. Populasi pada penelitian ini adalah pasien rawat inap diruangan teratai dengan jumlah 30 pasien yang ada di Rs Anwar Medika kabupaten Sidoarjo. Pengambilan sampling menggunakan Total Sampling. Sampel yang diambil dalam penelitian ini adalah Pasien menjalani rawat inap minimal 3 hari/lebih atau maksimal 1 hari menjelang pulang dan ketidakpuasan pasien dalam pelayanan yang diberikan perawat di ruang teratai RS Anwar Medika kabupaten Sidoarjo. Instrumen pada penelitian ini menggunakan lembar kuesioner. Hasil penelitian pasien rawat inap diruang teratai di RSU Anwar Medika kabupaten Sidoarjo menunjukan bahwa sebagian besar responden menyatakan bahwa kepuasan pasien ditinjau dari aspek Tangible 2 pasien menyatakan puas (13,3 %), aspek Kehandalan 3 pasien menyatakan cukup puas (20,0%), aspek Jaminan 3 pasien menyatakan puas (20,0%), aspek Daya tangkap 2 pasien menyatakan puas (13,3%), aspek Empaty lebih tinggi 5 pasien menyatakan puas (33,4%) dan pasien rawat inap diruang teratai di RSU Anwar Medika kabupaten Sidoarjo menunjukan bahwa sebagian besar responden menyatakan bahwa kebanyakan pasien menyatakan puas 12 pertanyaan (80%) dengan pelayanan yang di berikan perawat diruang teratai RSU Anwar medika jadi semakin baik pelayanan yang di berikan maka semakin tinggi kepuasan pasien. | en_US |