Hubungan Kinerja Perawat Dengan Kepuasan Pasien Dalam Pelayanan Kesehatan Di RSU Anwar Medika Sidoarjo
Date
2022-09-12Author
Rindi Shofyanti, Andany ica
Santoso, Windu
Basuki, Duwi
Metadata
Show full item recordAbstract
Kepuasan pasien mencerminkan persepsi dan kebutuhan pasien terhadap
pemanfaatan layanan kesehatan. Ketidakpuasan pasien timbul karena terjadinya
kesenjangan antara harapan pasien dengan kinerja layanan yang dirasakannya
sewaktu menggunakan layanan kesehatan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk
hubungan kinerja perawat dengan kepuasan pasien dalam pelayanan kesehatan di
RSU Anwar Medika Sidoarjo. Desain penelitian ini menggunakan analitik korelasi
dengan pendekatan cross sectional. Sampel dalam penelitian ini adalah sebagian
pasien rawat inap di RSU Anwar Medika Sidoarjo pada bulan Agustus 2022
sebanyak 50 orang. Instrument dalam penelitian ini adalah kuesioner. Analisa data
menggunakan uji Spearman’s Rho. Hasil penelitian enunjukkan bahwa hampir
seluruh responden menilai kinerja perawat baik yaitu 43 orang (86%) dan sebagian
besar responden merasa puas dengan pelayanan di RSU Anwar Medika Sidoarjo
yaitu 28 orang (56%). Hasil uji Spearman Rho menunjukkan bahwa pvalue= 0,000<
α=0,05 dengan nilai coefficient correlation sebesar 0,657 yang artinya terdapat
hubungan yang kuat antara kinerja perawat dengan kepuasan pasien di RSU Anwar
Medika Sidoarjo dimana semakin baik kinerja perawat, maka akan semakin puas
pasien. Responden yang menilai kinerja perawat baik akan merasa puas terhadap
pelayanan kesehatan Rumah sakit karena merasa bahwa pelayanan yang diberikan
sudah mampu untuk memenuhi harapannya.