Hubungan Peran Ibu Dengan Kesiapan Menghadapi Menarche Pada Siswi SD Di SDN Kedungringin 1 Beji Kabupaten Pasuruan
Date
2022-09-20Author
Wijayanti, Vivi Nur
Saudah, Noer
Prasastia, Catur
Metadata
Show full item recordAbstract
Permulaan menstruasi akan menjadi peristiwa yang traumatik bagi beberapa remaja putri yang tidak mempersiapkan dirinya terlebih dahulu. Remaja putri membutuhkan informasi tentang proses menstruasi dan kesehatan selama menstruasi. Remaja putri akan mengalami kesulitan dalam menghadapi menstruasi yang pertama jika sebelumnya ia belum pernah mengetahui atau membicarakannya baik dengan teman sebaya atau ibu mereka. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan peran ibu dengan kesiapan Menarche pada siswi SD di SDN Kedungringin I Beji. Dalam penelitian ini menggunakan korelasional dengan pendekatan cross sectional. Teknik sampling yang digunakan pada penelitian ini yaitu Simple Random Sampling dan alat ukur yang digunakan adalah kuisioner. Analisa data yang pada penelitian ini menggunakan uji chi square test dengan membandingkan nilai p value < α 0,05. Hasil penelitian menunjukkan peran ibu dalam menyiapkan anak menghadapi Menarche dalam kategori positif yaitu sebesar (60%) . Kesiapan siswi menghadapi Menarche dalam kategori siap sebesar (53,3%) dan ada hubungan peran ibu dengan kesiapan Menarche pada siswi SD di SDN Kedungringin I Beji, yang ditunjukkan oleh nilai p value = 0,000 dengan α 0,05 yang artinya Ho di tolak dan H1 diterima. Peran ibu dalam menyiapkan anak menghadapi Menarche berkaitan dengan kesiapan anak. Dari hasil penelitian ini diharapkan bagi ibu untuk lebih mendorong pertumbuhan dan perkembangan anak terutama pada aspek mengasuh. Sehingga ibu bisa meningkatkan serta mendukung perkembangan fisik, emosional, sosial, finansial, dan inelektual anak dalam menyiapkan Menarche pada anak perempuan secara optimal.