GAMBARAN PRODUKSI ASI PADA IBU POST PARTUM DI PMB IKA WAHYUNI WULANNINGRUM, SST KECAMATAN BEJI KABUPATEN PASURUAN
Date
2023-08-16Author
Salsabila, Farah Fairuz
Lestari, Indah
Saudah, Noer
Metadata
Show full item recordAbstract
Salah satu masalah yang terjadi akhibat kurangnya produksi dan konsumsi ASI pada beberapa hari pertama setelah melahirkan mungkin disebabkan oleh kurangnya stimulasi hormon prolaktin dan oksitosin yang berperan sangat penting dalam produksi dan pelepasan ASI secara teratur. Tujuan penelitian ini untuk menggambarkan produksi ASI pada ibu postpartum di PMB Ika Wahyuni Wulanningrum, SST. Desain penelitian adalah deskriptif. Besar sampel 30 responden dengan teknik pengambilan sampel total sampling. Instrument yang digunakan lembar kuisioner. Analisa data menggunakan tabel distribusi frekuensi menunjukkan bahwa produksi ASI pada hari ke 1 sebagian besar lancar sebanyak 19 responden (63%) mulai membaik pada hari ke 2 dengan sebanyak 24 responden (80%) dan pada hari ke 3 hampir seluruh ibu memiliki produksi ASI yang lancar dengan sebanyak 28 responden (93%). Kelancaran produksi ASI dipengaruhi banyak factor salah satunya dengan peningkatan daya hisap bayi semakin kuat dengan bertambahnya usia.