Show simple item record

dc.contributor.authorLutfiyati
dc.contributor.authorHeni Frilasari., S.ST.,Bd. M.Kes
dc.contributor.authorRina Mardiyana, SST., Bd., M.Kes
dc.date.accessioned2024-03-28T06:29:23Z
dc.date.available2024-03-28T06:29:23Z
dc.date.issued2024-02-22
dc.identifier.urihttps://repositori.stikes-ppni.ac.id/handle/123456789/2459
dc.description.abstractPijat oksitosin dapat memperlancar pengeluaran ASI dan meningkatkan produksi ASI dengan cara mengurangi tersumbatnya saluran produksi ASI.. Sehingga untuk mendapatkan jumlah ASI yang baik dan optimal, sebaiknya pijat oksitosin dilakukan setiap hari dengan durasi 3-5 menit. Hasil wawancara di Ruang Camelia UOBK RSUD Syarifah Ambami Rato Ebu Bangkalan didapatkan 8 ibu (80%) mengatakan bahwa ASI nya tidak keluar dengan lancar dan ibu post partum juga belum mengetahui tentang pijat oksitosin dan manfaat pijat oksitosin itu sendiri. Sedangkan, 2 ibu (20%) mengatakan sudah pernah mendengar pijat oksitosin tetapi tidak mengetahui apa manfaatnya dan bagaimana cara melakukan pijatan tersebut. Upaya yang dapat dilakukan oleh bidan sebaga pendidik dengan memberikan health education/ pendidikan kesehatan pada suami ibu post partum tentang teknik pijat oksitosin. Dalam penelitian ini menggunakan desain penelitian Pre-experimental design dengan studi penelitian One group pre-test – post test design . Analisa data menunjukkan sebagian besar ketarampilan suami baik setelah mendapatkan Health Education tentang Pijat Oksitosin. Hasil analisis melalui uji Wilcoxon didapatkan nilai p value sebesar 0,005 yang menunjukkan nilai p value < 0,05 yang berarti ada pengaruh yang signifikan antara Health Education pijat oksitosin terhadap keterampilan suami dalam melakukan pijatan oksitosin di Ruang Camelia UOBK RSUD Syarifah Ambami Rato Ebu Bangkalan. Health education tentang pijat oksitosin dapat meningkatkan pengetahuan suami tentang pijat oksitosin dan mempengaruhi kelancaran pengeluaran ASI. Suami dapat memberikan dukungan terhadap istri untuk menyusui dan memperlancar ASI nya dengan melakukan teknik pijatan oksitosin secara teraturen_US
dc.publisherPerpustakaan Universitas Bina Sehat PPNIen_US
dc.subjectPijat Oksitosin, Health Education, Keterampilan Suamen_US
dc.titlePENGARUH HEALTH EDUCATION PIJAT OKSITOSIN TERHADAP KETERAMPILAN SUAMI DALAM MELAKUKAN PIJATAN OKSITOSIN DI RUANG CAMELIA UOBK RSUD SYARIFAH AMBAMI RATO EBU BANGKALANen_US
dc.typeThesisen_US


Files in this item

Thumbnail
Thumbnail
Thumbnail
Thumbnail
Thumbnail
Thumbnail
Thumbnail
Thumbnail

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record