ANALISIS ASUHAN KEPERAWATAN DENGAN NYERI AKUT PADA PASIEN POST TURP BPH MELALUI PENERAPAN INTERVENSI AROMATERAPI LEMON
Abstract
BPH merupakan sebuah kondisi kesehatan yang mempengaruhi pria dewasa hingga lansia, dengan usia klien yang biasanya 50 tahun keatas. Kondisi ini ditandai oleh pembesaran prostat yang menyebabkan penyumbatan pada uretra pars prostatika, yang seringkali menimbulkan beberapa masalah. Penting untuk menangani kondisi ini dengan cepat dan tepat. Salah satu langkah yang dapat diambil ada operasi. Setelah menjalani operasi, klien biasanya akan mengalami rasa nyeri pasca operasi. Tujuan penulisan karya ilmiah ini bertujuan untuk analisis asuhan keperawatan pada pasien post TURP BPH dengan masalah nyeri akut melalui penerapan teknik relaksasi aromaterapi lemon di RSUD R.T Notopuro Sidoarjo. Metode yang digunakan dalam karya ilmiah ini menggunakan pendekatan studi kasus dengan memilih pasien yang memenuhi kriteria berikut: telah menjalani operasi TURP BPH, mengalami masalah nyeri akut. Hasil analisis asuhan keperawatan didapatkan hasil bahwa pasien mengeluh nyeri, sehingga dapat merumuskan diagnose keperawatan nyeri akut. Intervensi diberikan berupa manajemen nyeri, menggunakan teknik nonfarmakologi terapi relaksasi aromaterapi lemon. Implementasi yang dilakukan sesuai intervensi dan didapatkan hasil evaluasi selaras tujuan dan kriteria hasil. Ketiga pasien mendapatkan hasil penurunan skala nyeri dari nyeri sedang menjadi nyeri ringan Secara klinis pasien sudah dapat menunjukkan perubahan yang baik, dilihat dari keluhan nyeri berkurang, pasien tampak rileks dan tenang, tekanan darah membaik. Teknik relaksasi aromaterapi lemon cukup efektif dalam membantu pasien post operasi dalam menangani nyeri.