ASUHAN KEBIDANAN CONTINUITY OF CARE (COC) PADA NY “D” HAMIL TRIMESTER III SAMPAIKB DI RSUD PROF dr SOEKANDAR MOJOSARI
Abstract
Kehamilan, persalinan, nifas, bayi baru lahir, dan KB pada dasarnya merupakan suatu proses yang alamiah, namun dalam prosesnya dapat menjadi komplikasi yang dapat membahayakan ibu dan bayi. Penulis bertujuan menerapkan metode asuhan kebidanan berkesinambungan (continuityofcare) di Rumah Sakit Islam Sakinah Kab. Mojokerto, metode ini dilakukan melalui kunjungan rumah. Asuhan kebidanan (continuityofcare) dilakukan menggunakan manajemen kebidanan dan metode pendokumentasian SOAP. Penulis melakukan asuhan kebidanan pada trimester 3 sebanyak 2 kali, asuhan persalinan 1 kali, asuhan nifas 4kali, asuhan neonatus 3 kali dan asuhan KB 1kali.
Metode penelitian adalah kualitatif obsevasional pada seorang partisipan mulai dari masa kehamilan sampai dengan ibu ber-KB. Selanjutnya ibu diberikan asuhan pada masing-masing tahapan dengan manajemen Varney. Setelah itu dilakukan dokumentasi Asuhan kebidanan dengan metode dokumentasi SOAP.
Pengkajian data subyektif dan data obyektif, penyusunan diagnosa kebidanan, perencanaan, penatalaksanaan, evaluasi penatalaksanaan, dan pendokumentasian asuhan kebidanan pada Ny. A pada masa kehamilan, persalinan, neonatus, nifas, dan KB telah sesuai dengan teori.
Dengan adanya pendampingan yang dilakukan dapat meningkatkan kesejahteraan ibu dan bayi sehingga dapat mendukung program pemerintah untuk menurunkan angka kematian ibu (AKI) dan angka kematian bayi (AKB).